BATAM, Realitasnews.com - Wali Kota Batam, Muhamamad Rudi hadir
langsung dalam kegiatan sidang Senat Terbuka Universitas Ibnu Sina (UIS), di
Hotel Swissbell, Sabtu (27/8/2022).
Dalam kesempatan itu Rudi
memaparkan empat proyek besar yang tengah dilakukan pemerintah. Hal itu
dilakukan untuk membangun Kota Batam menjadi kota modern dan maju.
"Setalah saya paparkan ini,
saya berharap adik-adik sekalian bisa mempersiapkan diri apa yang akan dilakukan
setelah ini," kata Rudi.
Adapun proyek terbesar yang saat
ini dikerjakan adalah pembangunan dan revitalisasi Bandara Internasional Hang
Nadim Batam. BP Batam, saat ini menjalin kerjasasama dengan PT Bandara Internasional
Batam (PT BIB)
PT BIB merupakan konsorsium yang
dibentuk oleh PT Angkasa Pura I, Incheon International Airport Corporation
(IIAC) dan PT Wijaya Karya (Persero) Tbk.
"Investasi untuk
pengembangan Bandara Internasional Hang Nadim ini mencapai Rp6,9 triliun,"
katanya.
Menurutnya PT BIB selanjutnya
akan bertanggung jawab dalam pengoperasian dan pengembangan bandara. Meliputi
renovasi, perluasan, dan pemeliharaan terminal penumpang eksisting (Terminal
1), pembangunan terminal penumpang (Terminal 2), pengelolaan terminal kargo
baru.
"Serta pengembangan rencana
induk Bandara Internasional Hang Nadim dengan konsep Logistics Aerocity,"
katanya.
Selain Bandara Internasional Hang
Nadim, pihaknya juga akan mengembangkan Pelabuhan Batuampar. Tidak hanya
kapasitasnya yang akan ditingkatkan. Namun juga peningkatan teknologi yang akan
digunakan.
Proyek selanjutnya adalah
peningkatan jalan infrastruktur jalan-jalan utama. Selama ini proyek-proyek
infrastruktur tersebut telah dilakukan Pemko Batam maupun juga BP Batam.
"Nanti jalan dari Bandara
sampai Batuampar juga akan kita lebarkan," katanya.
Selain tiga proyek tersebut, Rudi
juga menjelaskan saat ini pihaknya sudah merencanakan pengembangan rumah sakit
bertaraf internasonal di Sekupang.
"Kita akan jadikan Kawasan
Ekonomi Khusus (KEK) Kesehatan," katanya.
Empat proyek besar tersebut Rudi
menargetkan tahun 2029 selesai dan Batam benar-benar menjadi kota modern sesuai
dengan yang diharapkan.
"Karena itu saya pesan,
mulai persiapkan diri dari sekarang. Silahkan sampaikan kepada saya jika
adik-adik memiliki gagasan masukan untuk pembangunan Batam," ujarnya.
Rudi berharap dengan pembangunan
empat proyek tersebut Kota Batam semakin jaya, menjadi kota modern dan madani
sejahtera masyarakatnya.
"Mudah-mudahan ini bisa
terwujud, sesuai dengan visi misi saya, saya persembahkan kota modern buat
masyarakat Kota Batam,"tutupnya. (MCB)
Posting Komentar
Facebook Disqus