Dilihat kali
Ketua DPD Gamawa Kabupaten Karimun, Deni Subairi bersama unsur Forkopimda Kabupaten Karimun Saat Acara Khitanan Massal di Gedung Nasional, Minggu (13/02/2022) (Fhoto : Ist) |
KARIMUN, Realitasnews.com - Sebanyak 150 orang anak mengikuti Khitanan Massal yang digelar DPD Gerakan Menjaga Marwah (Gamawa) Kabupaten Karimun di Gedung Nasional, Minggu (13/02/2022).
Khitanan massal yang dilaksanakan merupakan bentuk kepedulian Gamawa kabupaten Karimun terahadap masyarakat, kegiatan ini tentu tidak lepas dari suport dari pemerintah baik provinsi maupun kabupaten.
Ketua DPD Gamawa Kabupaten Karimun, Deni Subairi mengatakan kegiatan Khitan massal untuk peserta ada 150 orang anak yang akan di khitan
“ DPD Gamawa Kabupaten Karimun terdiri dari 12 PAC dan setiap PAC mengajukan anak yang akan dikhitan. Jumlah yang dikhitan hari ini sebanyak 150 orang anak,” katanya.
Dalam kegiatan ini sebanyak 3 tim medis yang dikerahkan yakni dari tim medis Kodim serta RSBT dan satu orang pengawas.
Kegiatan Khitanan Massal yang digelar oleh Gamawa mendapat Apresiasi dari Camat Karimun Agung Jati Kusuma. Ia mengharap semoga kegiatan yang digelar menjadi Motivasi bagaimana kita menggalang kegiatan bakti sosial kepada masyarakat kurang mampu yang ada khususnya di Karimun.
” Alhamdulillah semoga kegiatan ini menjadi motivasi semua pihak untuk terus membantu masyarakat khususnya yang ada di Karimun,” katanya
Ia juga mengatakan semoga kegaiatan sosial ini terus dilakukan untuk membantu masyarakat yang kurang mampu. (Jup)
Posting Komentar
Facebook Disqus