Ads (728x90)


postviews postviews postviews

Dilihat kali

MU Ditahan Imbang 1-1 Oleh Southampton


JAKARTA, Realitasnews.com  - Manchester United ditahan imbang 1-1 oleh Southampton. Seten merah harus puas pulang dengan satu poin dari markas Southampton. 

Manchester United melawat ke St Mary's, Minggu (22/8/2021) malam WIB pada pekan kedua Premier League. Tampil mendominasi, MU justru tertinggal dulauan,  kecolongan di menit ke-30 saat bola sepakan Che Adams membentur Fred dan masuk gawang.

Gol itu tercatat sebagai gol bunuh diri Fred. Babak pertama ditutup untuk keunggulan tuan rumah.

MU mencoba meningkatkan intensitas serangan di babak kedua. Gol penyama tiba di menit ke-55 lewat kaki Mason Greenwood memanfaatkan umpan Paul Pogba.

Skor 1-1 bertahan sampai pertandingan usai. Dengan hasil ini, MU sementara menempati posisi empat klasemen Premier League dengan empat poin dari dua laga, sementara Soton di urutan 13 dengan satu poin.

Laga berjalan belum semenit saat Southampton menebar ancaman ke pertahanan MU. James Ward-Prowse menghadapi tendangan bebas dan mengarahkan sepakan ke gawang, namun masih bisa dihalau David de Gea.

Nyaris! MU hampir mencetak gol di menit ketujuh ketika umpan tendangan bebas Bruno Fernandes disambut sundulan Paul Pogba dan bola membentur mistar gawang!

Bola pantulan jatuh di kaki Anthony Martial di depan gawang dan disambar, tapi bola diblok pertahanan Soton. Salisu pada prosesnya menyapu bola dan mengamankan keadaan untuk Soton.

Tendangan bebas Luke Shaw di menit ke-13 disundul Pogba di dalam kotak penalti. Upayanya masih melambung jauh dari gawang.

MU justru makin kesulitan mengembangkan permainan menghadapi pertahanan blok rendah Soton. Mereka malah terancam oleh Soton di menit ke-28, ketika tembakan Stuart Armstrong meluncur sedikit di atas gawang.

GOL! Soton memimpin di menit ke-30. Jack Stephens merebut bola dari Fernandes, lalu bekerja sama dengan Armstrong, Adams, dan Djenepo di depan kotak penalti. Adams, yang memegang bola terakhir di depan kotak penalti, melepaskan sepakan dan berakhir di pojok kanan gawang setelah sempat membentur Fred.

MU berupaya mendesak Soton, tapi lagi-lagi terancam. Soton menyerang balik melalui Valentino Livramento di sisi kanan, yang kemudian melepaskan umpan silang. Tapi Armstrong gagal menyambarnya.

MU mendapatkan tendangan bebas di menit ke-44 dan dieksekusi Fernandes. Sepakannya membentur pagar betis dan menghasilkan korner.

Dari sepak pojok, umpan Shaw ditanduk Nemanja Matic ke arah gawang tapi bisa diamankan oleh Alex McCarthy. Babak pertama selesai.

MU mengklaim penalti di menit ke-48 setelah sepakan Pogba membentur Salisu dan dianggap mengenai lengan. Tapi Video Assistant Referee (VAR) tak menganggap ada pelanggaran.

GOL! Mason Greenwood menyamakan kedudukan di menit ke-55. Pogba menuntaskan kerja sama dengan Fernandes dengan umpan tarik yang diselesaikan Greenwood. Sepakan mendatarnya menaklukkan McCarthy.

Pogba berkelit dari penjagaan pemain Soton pada menit ke-59 di dekat kotak penalti, lalu melepaskan tembakan mendatar. Masih berakhir melebar.

Tekanan lain dari MU di menit ke-64. Umpan silang Jadon Sancho ditanduk Greenwood di tengah kotak penalti. Sundulannya berakhir sedikit di atas gawang Soton.

Semenit berselang, giliran Fernandes mendapatkan kesempatan. Sundulannya memaksa McCarthy melakukan manuver penyelamatan.

MU hampir kebobolan di menit ke-74. Maguire kehilangan bola di pertahanan sendiri dan Armstrong tinggal menghadapi De Gea. Tapi sepakannya terbaca, ditepis oleh kiper asal Spanyol tersebut.

Kesempatan buat Soton dari tendangan bebas di menit ke-79. Eksekusi Ward-Prowse mengarah sisi kanan gawang dan ditinju saja oleh David de Gea.

MU terus menekan Soton memasuki 10 menit terakhir. Tapi tuan rumah bertahan dengan gigih. Tak ada lagi gol tercipta sampai pertandingan usai.

Southampton: Alex McCarthy; Valentino Livramento, Jack Stephens, Mohamed Salisu, Romain Perraud (Kyle Walker-Peters 79'); Theo Walcott (Jan Bednarek 46'), James Ward-Prowse, Oriol Romeu, Moussa Djenepo (Diallo 70'); Che Adams, Adam Armstrong

Manchester United: David De Gea; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire, Luke Shaw; Fred (Scott McTominay 76'), Nemanja Matic (Jesse Lingard 86'); Mason Greenwood, Bruno Fernandes, Paul Pogba; Anthony Martial (Jadon Sancho 59')
(detik.com)

Posting Komentar

Disqus