Dilihat kali
BATAM, Realitasnews.com - Puluhan vaksinator di Karimun menerima suplemen berupa extra vitamin dari Polres Karimun, pemberian bingkisan suplemen ini merupakan upaya Polri memberi dan membantu pemerintah dalam hal percepatan vaksinasi di kabupaten Karimun.
Kapolres Karimun AKBP Muhammad Adenan turun lansung memberikan extra vitamin dan suplemen untuk meningkatkan imunitas bagi vaksinator untuk yang sedang menjalankan tugasnya di lapangan, pemberian suplemen tambahan ini dilakukan di dua lokasi vaksinasi di klinik Mapolres Karimun dan vihara yang terletak di daerah Meral. Selasa (22/6/2021)
Kapolres Karimun AKBP Muhammad Adenan turun lansung memberikan extra vitamin dan suplemen untuk meningkatkan imunitas bagi vaksinator untuk yang sedang menjalankan tugasnya di lapangan, pemberian suplemen tambahan ini dilakukan di dua lokasi vaksinasi di klinik Mapolres Karimun dan vihara yang terletak di daerah Meral. Selasa (22/6/2021)
Kapolres Karimun AKBP Muhammad Adenan mengatakan pemberian suplemen tambahan ini merupakan upaya Polri untuk membantu pemerintah dalam percepatan melakukan vaksinasi kepada masyarakat khususnya di Karimun.
“ Pemberian suplemen tambahan dan vitamin bagi vaksinator ini untuk menjaga imuniti bagi vaksinator dalam menjalankan tugasnya memberi vaksin kepada masyarakat,” kata AKBP Muhammad Adenan.
“ Semoga adanya tambahan suplemen dan vitamin ini mampu mempercepat vaksinasi bagi masyarakat di Karimun sehingga vaksinasi bisa tercapai hingga 50 persen,” tambahnya.
Ia juga menjelaskan pemberian suplemen dan vitamin ini dilakukan didua lokasi vaksinasi seperti di klinik polres Karimun dan divihara Meral,
“ Pemberian suplemen dan vitamin ini juga dalam rangka HUT Bhayangkara,” ucap Perwira Melati Dua tersebut
Dalam pemberian suplemen tersebut Kapolres Karimun juga didampingi oleh Babinsa Meral, serta Anggota DPRD dari Praksi Golkar Herman. (Jup)
Posting Komentar
Facebook Disqus