Ads (728x90)


postviews postviews postviews

Dilihat kali

Safari Ramadhan, Amsakar : Pemko Siapkan Tim Berjaga di Pusat Keramaian Ingatkan Masyarakat Terapkan Prokes


BATAM, Realitasnews.com – Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad melaksanakan Safari Ramadan di Sagulung, Selasa (4/5/2021) malam.

Pada kesempatan itu, Amsakar mengatakan sejumlah pusat keramaian menjelang Lebaran akan dijaga petugas. Tugasnya akan mengingatkan masyarakat terkait protokol kesehatan Covid-19.

"Tadi pagi Pak Wali (Muhammad Rudi) sudah memutuskan kebijakan terkait ini. Harus kita dukung semua demi menekan angka penyebaran Covid-19," kata Amsakar

Amsakar mengatakan, pusat-pusat keramaian itu seperti pasar, mal, hingga tempat ibadah. Ia mengaku, Pemko Batam sudah menyiapkan tim yang akan disebar ke masing-masing tempat.

"Pengetatan kedisiplinan protokol kesehatan ini demi menjaga kita semua. Pemerintah tidak akan menyengsarakan rakyatnya, untuk itu mari kita sama-sama mematuhi protokol kesehatan," ujarnya.

Ia mengungkapkan, akhir-akhir ini, kasus Covid-19 di Batam terus melonjak. Ia mengajak masyarakat tidak mengabaikan protokol kesehatan.

"Terapkan 5M; memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas," kata Amsakar.

Di kesempatan itu, Amsakar juga menyosialisasikan surat edaran yang diteken Wali Kota Batam terkait salat Idul Fitri yang hanya boleh dilakukan di lapangan terbuka. Hal itu juga sesuai dengan surat edaran Menteri Keagamaan (Menag) RI.

"Tidak hanya kegiatan keagamaan saja kita atur, tapi secara keseluruhan dilakukan pengetatan kedisiplinan protokol kesehatan dan petugas akan terus berpatroli melakukan penindakan," tegasnya. (MCB)

Posting Komentar

Disqus