Dilihat kali
BATAM, Realitasnews.com - Bulan Suci Ramadan merupakan bulan yang di dalamnya penuh keberkahan. Berangkat dari hal ini, Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad mengajak umat muslim menjadikan Bulan Ramadan sebagai momentum mengevaluasi perjalanan spiritual guna mencapai derajat iman dan takwa yang lebih baik.
"Mari betul-betul gunakan momentum Ramadan ini, guna kaji ulang terhadap ibadah yang kita lakukan," ajak Amsakar saat Bersafari Ramadan di Belakangpadang, Sabtu (24/4/2021) malam.
Rangkaian Safari Ramadan ini diawali dengan buka puasa bersama di Musala Darunna'im Kampung Bugis Kelurahan Sekanak Raya. Setelahnya, tarawih berjamaah di Musala Nur Iman Rawasari Kelurahan Tanjung Sari.
Amsakar mengingatkan, Ramadan merupakan bulan yang tidak ada bandingannya dengan sebelas bulan yang lain. Di dalamnya pahala atas amal ibadah dilipatgandakan. Ramadan dikenal juga Bulan Al-Qur'an, karena pada bulan ini Al-Qur'an diturunkan.
Juga terdapat satu malam pada Ramadan yang bernilai lebih baik dari seribu bulan yakni Lailatul Qadar.
"Saya mengajak bapak ibu semua, jangan sia-siakan kesempatan di bulan ini. Harapan ini, terutama untuk diri saya sendiri," kata dia.
Ia mengungkapkan, Puasa Ramadan merupakan medium mengantarkan muslim pada derajat taqwa. Kabar ini, seperti yang Amsakar nukil dari Surah Al-Baqarah ayat 183 yang berbunyi "Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaiman diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu, agar kamu bertakwa'.
"Dalam Al-Qur'an benar-benar jelas, seharusnya Ramadan mengantarkan ke derajat yang takwa," ucap dia.
Lantas jika derajat takwa belum membaik, Amsakar mengajak semua pihak merenung. Bisa saja Ramadan yang selama ini telah dijalani tidak sepenuhnya dijalankan dengan baik.
"Mungkin saja kita hanya menahan lapar dan haus. Sementara langkah kaki, lisan kita lalu rejeki yang kita dapat entah jelas atau tidak. Mari kira mengevaluasi diri," ajaknya.
Lewat momentum Ramadan, Amsakar juga berharap masyarakat mendoakan agar Batam lebih baik. Sebagaimana visi bandar dunia madani yang dilekatkan kepada daerah ini.
"Saya haqul yakin, seyakin-yakinnya. Kalau kita berdoa dengan khusyuk, insha Allah, kompleksitas masalah yang dihadapi akan selesai dan negeri kita menjadi negeri yang dirahmati," harap dia.
Telah lima tahun, Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan dirinya diamanahi untuk memimpin Batam. Amanah tersebut sekuat tenaga telah dijalankan. Kini, keduanya kembali diamanahi untuk menerajui kepemimpinan di Batam pada periode kedua.
"Saya juga berharap doa bapak ibu agar kami tetap sehat dan tetap istiqomah menjalankan amanah. Doakan Bapak Muhammad Rudi, Amsakar Achmad, Bapak Ansar Achmad (Gubernur Kepri) dan Marlin Agustina (Wagub Kepri)," harap dia.
(Ril)
"Mari betul-betul gunakan momentum Ramadan ini, guna kaji ulang terhadap ibadah yang kita lakukan," ajak Amsakar saat Bersafari Ramadan di Belakangpadang, Sabtu (24/4/2021) malam.
Rangkaian Safari Ramadan ini diawali dengan buka puasa bersama di Musala Darunna'im Kampung Bugis Kelurahan Sekanak Raya. Setelahnya, tarawih berjamaah di Musala Nur Iman Rawasari Kelurahan Tanjung Sari.
Amsakar mengingatkan, Ramadan merupakan bulan yang tidak ada bandingannya dengan sebelas bulan yang lain. Di dalamnya pahala atas amal ibadah dilipatgandakan. Ramadan dikenal juga Bulan Al-Qur'an, karena pada bulan ini Al-Qur'an diturunkan.
Juga terdapat satu malam pada Ramadan yang bernilai lebih baik dari seribu bulan yakni Lailatul Qadar.
"Saya mengajak bapak ibu semua, jangan sia-siakan kesempatan di bulan ini. Harapan ini, terutama untuk diri saya sendiri," kata dia.
Ia mengungkapkan, Puasa Ramadan merupakan medium mengantarkan muslim pada derajat taqwa. Kabar ini, seperti yang Amsakar nukil dari Surah Al-Baqarah ayat 183 yang berbunyi "Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaiman diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu, agar kamu bertakwa'.
"Dalam Al-Qur'an benar-benar jelas, seharusnya Ramadan mengantarkan ke derajat yang takwa," ucap dia.
Lantas jika derajat takwa belum membaik, Amsakar mengajak semua pihak merenung. Bisa saja Ramadan yang selama ini telah dijalani tidak sepenuhnya dijalankan dengan baik.
"Mungkin saja kita hanya menahan lapar dan haus. Sementara langkah kaki, lisan kita lalu rejeki yang kita dapat entah jelas atau tidak. Mari kira mengevaluasi diri," ajaknya.
Lewat momentum Ramadan, Amsakar juga berharap masyarakat mendoakan agar Batam lebih baik. Sebagaimana visi bandar dunia madani yang dilekatkan kepada daerah ini.
"Saya haqul yakin, seyakin-yakinnya. Kalau kita berdoa dengan khusyuk, insha Allah, kompleksitas masalah yang dihadapi akan selesai dan negeri kita menjadi negeri yang dirahmati," harap dia.
Telah lima tahun, Wali Kota Batam Muhammad Rudi dan dirinya diamanahi untuk memimpin Batam. Amanah tersebut sekuat tenaga telah dijalankan. Kini, keduanya kembali diamanahi untuk menerajui kepemimpinan di Batam pada periode kedua.
"Saya juga berharap doa bapak ibu agar kami tetap sehat dan tetap istiqomah menjalankan amanah. Doakan Bapak Muhammad Rudi, Amsakar Achmad, Bapak Ansar Achmad (Gubernur Kepri) dan Marlin Agustina (Wagub Kepri)," harap dia.
(Ril)
Posting Komentar
Facebook Disqus