Dilihat kali
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau (Kadinkes Kepri), Tjetjep Yudiana (Fhoto : Istimewa) |
TANJUNGPINANG, Realitasnews.com – Sebanyak 77 orang yang sebagian besar pejabat Pemko Tanjungpinang menjalani rapid test. Rabu, (15/04/2020).
Sebagian besar dari 77 pejabat Pemko Tanjungpinang itu, mengikuti kegiatan penyerahan bantuan Alat Perlindungan Diri (APD) dan masker di Pangkalan Udara Militer (Lanud) Tanjungpinang pada 4 April 2020 lalu.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepulauan Riau (Kadinkes Kepri), Tjetjep Yudiana mengatakan pemeriksaan ke 77 pejabat pemko Tanjungpinang itu untuk memastikan apakah mereka terjangkit Corona Virus Disease (Covid-19).
“ Dari hasil rapid test mereka, alhamdulillah seluruhnya nonreaktif," katanya Tjetjep Yudiana di Tanjungpinang.
Meskipun hasilnya nonreaktif, katanya, untuk lebih memastikan apakah virus menjangkiti diri mereka atau tidak. 77 orang tersebut selanjutnya menjalani karantina mandiri selama 14 hari.
"Kami berharap seluruhnya dalam kondisi sehat," pungkasnya. (Red/Lian)
Posting Komentar
Facebook Disqus