Ads (728x90)


postviews postviews postviews

Dilihat kali



BATAM, Realitasnews.com
– Sebanyak 606 peserta akan mengikuti turnamen Daihatsu bersama Alan & Susi Technologi (Astec) atau disebut Daihatsu ASTEC Open 2018 yang digelar dari tanggal 7 Agustus hingga 11 Agustus 2018 di GOR Banda Baru, Sungai Panas, Batam, Kepri.

Atlet Bulu Tangkis Indonesia, Susy Susanti yang juga direktur Astec saat menggelar pertemuan Meet and Greet bersama Susy Susanti Daihatsu Astec Open 2018 di Auto Cafe, Sekupang, Batam mengatakan ke 606 peserta itu terdiri dari 358 peserta tunggal Putra/Putri dan 248 peserta Ganda Putra/Putri.

“ Totalnya 606 peserta terdiri dalam beberapa kategori berdasarkan umur, U-11, U-13, U-15, U-17 dan Veteran,” katanya.

Dalam pertemuan yang dihadiri oleh Kepala Kantor Daihatsu Wilayah Sumatera, Kepala PBSI Pemprov Kepri, Direktur Marketing Daihatsu bersama jajaran Susy Susanti menyebutkan kejuaraan bulu tangkis tingkat nasional ini digelar bekerja sama dengan Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) dengan melibatkan 59 Club/PB.

Lebih lanjut disebutkannya melalui turnamen ini, sudah banyak sekali atlet yang telah diciptakan, untuk itu kita terus mencari bibit sebanyak-banyaknya dan memantau potensi yang ada di setiap daerah.

"Meneruskan semangat kita, menjadi juara bagi atlet-atlet muda. Dalam mengikuti kompetisi ini, menjadi generasi atlet bulu tangkis Indonesia," pungkasnya yang juga Direktur Astec.

Sementara itu, Kepala Kantor Daihatsu Wilayah Sumatera, Tanjung Pramusinto menyampaikan, untuk diwilayah Sumatera, sudah 6 kali diadakan, yaitu di Medan, Pekanbaru  Palembang, Lampung, Batam, Padang.

Daihatsu Astec Open 2018, diharapkan bisa menghasilkan pemain-pemain muda berbakat dan berpotensi yang baik dari Batam, yang berkiprah di cabang bulu tangkis.

"Melalui turnamen ini, kita mencari pemain bulu tangkis di seluruh wilayah Sumatera, dan di Batam saya harapkan dapat bibit yang dapat berlaga di tingkat nasional dan internasional nantinya," terangnya.

Daihatsu Astec Open 2018 diselenggarakan di 10 kota di Indonesia, dan Batam menjadi kota keenam, Selanjutnya, turnamen ini juga akan hadir di Padang (4-8 September), Banjarmasin (16-20 Oktober), Manado (13-17 November), dan Final di Jakarta (2-8 Desember).

(IK/Lian)

Posting Komentar

Disqus