Dilihat kali
TANJUNG BALAI, Realitasnews.com – Akibat curah hujan yang tinggi tiga Kelurahan di Tanjung Balai Asahan terendam banjir. Tingginya curah hujan ditambah naik pasangnya air laut membuat air menggenangi rumah warga setinggi kurang lebih 30 centimeter atau setinggi betis orang dewasa.
Pramana salah seorang warga melalui pesan singkat WhatsAppnya pada Selasa pagi (6/11/2017) mengatakan hujan mulai sekitar pukul 22.00 wib dan genangan air hujan masuk ke rumah warga pada Selasa dini hari sekitar pukul 01.00.
Tingginya genangan air membuat warga harus bekerja ekstra mengamankan barang barang atau harta benda mereka ke tempat yang tinggi.
“Air masuk sekitar jam 1 dini hari pagi tadi bang,” katanya melalui pesan singkat WhatsAppnya.
Ketiga kelurahan itu,katanya, Kelurahan Tanjung Balai Selatan, Kelurahan Datuk Bandar dan Kelurahan Si Jambi.
Ia mengatakan hujan berhenti setelah azan subuh sekira pukul 04.30 wib, setelah hujan berhenti air mulai surut.Ketiga kelurahan itu,katanya, Kelurahan Tanjung Balai Selatan, Kelurahan Datuk Bandar dan Kelurahan Si Jambi.
Hingga saat ini genangan air masih terlihat dijalan raya, wargapun saat ini sedang sibuk membersihkan rumah mereka dari lumpur dan sisa genangan air.
Pramana bersama masyarakat setempat mengharapkan agar Pemerintah dapat mengatasi masalah banjir yang sudah menjadi langganan di kota Tanjung Balai.
Ia mengatakan di lokasi pemukiman mereka rawan banjir walau guyuran hujan hanya beberapa jam saja.
Setiap hari lori pasir bebas keluar masuk di kota Tanjung Balai Asahan, beberapa titik jalan di kota Tanjung Balai diselimuti pasir dan debu petugas hanya menyedotnya sekali dalam satu minggu saja.Tebalnya debu dan pasir itu membuat saluran draenase tersumbat akibatnya saat hujan genangan air tidak lancar dan masuk ke rumah warga.
(SR)
Posting Komentar
Facebook Disqus