Dilihat kali
Wakil Bupati Asahan H Surya Bsc Beri Kata Sambutan (Fhoto : Realitasnews.com) |
ASAHAN, Realitasnews.com – Ratusan masyarakat Asahan memadati Masjid Agung Ahmad Bakri menyambut tahun Baru Islam 1439 H pada Rabu malam (20/9/2017). Tahun Baru Islam tahun ini jatuh pada tanggal 21 September 2017 sebagai pemberi Tausyiah pemkab Asahan mendatangkan seorang Ustad dari kota Batam, Al Ustad Rusli Abdul Wahid.
1 Muharram 1439 Hijriyah adalah bulan pertama dalam kalender islam. Dan ini adalah salah satu dari empat bulan suci tahun ini. 1 Muharram adalah hari yang sangat penting dan juga bersejarah bagi umat Islam. Pasalnya pada saat itu pula menandai peristiwa penting memperingati hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari kota Mekkah ke Madinah pada tahun 622 Masehi.
Kata Muharram sendiri berarti terlaranf dan berasal dari kata haram yang berarti berdosa. Bulan ini juga di anggap bulan paling suci kedua setelah bulan Ramadhan.
Wakil Bupati Asahan, H.Surya Bsc yang ikut hadir dalam acara penyambutan tahun baru Islam itu dalam sambutannya mengajak agar umat muslim di Asahan untuk menjadikan Bulan Muharam ini sebagai momentum islah untuk semua pihak, agar perdamaian dan ketentraman senantiasa terwujud dalam kehidupan masyarakat kita sehingga Asahan yang Religius dapat terwujud dengan nyata.
Ia mengajak seluruh ummat muslim di Asahan pada sisa umur kita untuk memperbanyak ibadah dengan mengamalkan Al Qur'an dan Al Hadist, karena itulah makna memperingati tahun baru umat islam ini.
“Kita harus selalu mengucap istigfar, berzikir, berniat dalam hati agar dapat lebih baik lagi dan dapat bermanfaat serta selalu merendahkan diri dan tidak sombong,” katanya.
(NES)
Posting Komentar
Facebook Disqus