Dilihat kali
Edy Warga Desa Kualaraya Rehap Sampannya (Fhoto : Realitasnews.com) |
LINGGA, Realitasnews.com – Desa Kualaraya akan menggelar pertandingan lomba sampan berlayar setelah seminggu hari Raya Idul Adha tahun 2017 mendatang. Tradisi lomba sampan berlayar ini sudah menjadi ikon kabupaten Lingga.
Ketua Komunitas Sampan Layar, Irwan (54) saat ditemui media ini mengatakan tradisi sampan layar yang telah menjadi ikon kabupaten Lingga yang di desa Kualaraya awalnya diikuti empat buah sampan. Namun setelah terbentuknya komunitas sampan semakin banyak orang yang membeli dan membuat sampannya sendiri.
“Pertandingan sampan layar di wilayah Singkep Barat hanya desa tertentu saja yang menggelarnya dan yang akan mengikuti lomba ini dari desa Kualaraya, Desa Bakong dan Desa Langkap saja,” kata Irwan.
Namun sampai saat ini, katanya, sampan layar kami sudah sering dapat juara, seperti juara satu dan juara dua , selain itu komunitasnya sering juga mengikuti pertandingan yang di buka di daerah Desa Kute Kecamatan Singkep Pesisir.
Namun sampai saat ini, katanya, sampan layar kami sudah sering dapat juara, seperti juara satu dan juara dua , selain itu komunitasnya sering juga mengikuti pertandingan yang di buka di daerah Desa Kute Kecamatan Singkep Pesisir.
Edy salah seorang peserta yang akan ikuti lomba sampan berlayar mengatakan ia telah merehab sampannya agar dapat memgikuti pertandingan lomba Sampan berlayar.
“Sampan yang akan ikut bertanding nanti besarnya beragam ada sampan yang berukuran untuk tiga orang dan ada sampan untuk diikuti empat orang dan sampan yang baru saya rehab ini sering mendapat juara,” kata Edy
Ia berharap agar teman temannya yang ikut satu tim dengan sampannya dapat konsen untuk menghadapi seluruh lawan yang mengikuti pertandingan tersebut.
(IL/Lian)
Posting Komentar
Facebook Disqus