Ads (728x90)


postviews postviews postviews

Dilihat kali


65 Mahasiswa Universitas Korea, Cina, Taiwan Mengunjungi Gedung Gonggong ( Fhoto : Realitasnews.com)

TANJUNGPINANG, Realitasnews.com – Ikon gedung Gonggong ramai dikunjungi oleh para wisatawan baik local dan luar. Bahkan pada Sabtu (18/2/2017) gedung gonggong ini dikunjungi oleh mahasiswa dari Universitas Cina, Korea dan Taiwan. Mereka disambut dengan ramah oleh Walikota Tanjung Pinang, Lis Darmansyah di Gedung Gonggong Taman Laman Boenda Tepi Laut, Tanjungpinang.

Kunjungan mahasiswa dari tiga negara tersebut dalam rangka mengenal budaya dan pariwisata yang ada di Kepulauan Riau dalam program Island Camp Universitas Internasional Batam bekerjasama dengan Kampus Stisipol Raja Haji Tanjungpinang.

Walikota Tanjungpinang, H. Lis Darmansyah, SH, menyambut baik kedatangan mahasiswa dari Korea, Taiwan dan China ke Kota Tanjungpinang," Welcome and let's enjoy in Kota Tanjungpinang ".

Kedatangan mahasiswa Korea, China, dan Taiwan ke Tanjungpinang, dikatakan Lis, dapat dimanfaatkan sebagai kesempatan dan peluang untuk mempromosikan potensi yang ada di Kota Tanjungpinang kepada negara lain.

“Kegiatan ini merupakan upaya untuk mengenalkan sektor kepariwisataan, karena itu saya apresiasi apa yang dilakukan oleh Ketua Stisipol Raja Haji Tanjungpinang atas dukungan serta membantu pemerintah dalam mempromosikan sektor kepariwisataan yang kita miliki,” kata Lis.

Untuk mempromosikan pariwisata perlu dilakukan kerjasama, konteksnya bisa berkesinambungan, mudah, murah, lebih cepat, meriah dan interaksinya langsung dalam mengenalkan wisata yang ada di Tanjungpinang.

“Saya berharap, melalui kegiatan seperti ini dapat meningkatkan dan menambah kunjungan destinasi wisata, khusunya bagi wisatawan asing,” kata Lis.

Pada dasarnya, dikatakan Lis, kita membenahi insfrastruktur, membenahi dalam sistem kulinernya, kalau tidak di tunjang dengan promosi yang bagus, maka semua itu akan sia-sia, ini harus berjalan seiringan, pelan tapi pasti dan sifatnya responsif dari pada hanya bercerita, meski kecil apa yang dilakukan mereka sangat luar biasa, bayangkan saja dari 65 orang tadi akan mempublish ke orang lain, ini akan menyebar seperti virus, jika dilakukan secara terus menurus, InsyAllah lambat laun sektor kepariwisataan kita akan berkembang dan maju. 

Dari respon mahasiswa terhadap Kota Tanjungpinang, lanjut Lis, mereka sangat senang sekali, amazing katanya kepada saya. Mereka sangat menikmati alam dan keramahtamahan masyarakatnya.

“Kita punya modal besar yang tak dimiliki oleh negara lain yaitu keramahtamahan, masyarakat kita ramah dan welcome kepada siapa saja yang datang ke daerah ini "jelas Lis

Sementara itu, Ketua Stisipol Raja Haji Tanjungpinang, Endri Sanopaka menjelaskan kegiatan ini merupakan bagian kerjasama antara Stisipol Raja Haji dengan UIB. Stisipol bermitra dalam konteks education and tourism, sedangkan UIB punya progrm island camp yang dilaksanakan di Pulau Bintan dan Tanjungpinang. Sebagai mitra lokal, tentu kita mempromosikan potensi- potensi yang ada di tempat kita, Alhamdulillah disambut baik oleh Walikota, hal itu terbukti, beliau menyambut langsung kunjungan mahasiswa dari Korea, China dan Taiwan ke Tanjungpinang.

“Mudah-mudahan, mereka bisa datang kembali ke Tanjungpinang dalam konteks wisata yang berbeda misalnya family tourism atau religi,”jelasnya.

Dikatakan Endri, dalam kegiatan ini, selain mengunjungi destinasi wisata, seperti Pulau Penyengat, dan Bintan, mereka juga melakukan kunjungan ke sekolah-sekolah yaitu SMKN 1 dan SMKN 2. Untuk itulah, kerjasama ini akan terus kita lakukan, kedepan Stisipol akan memperluas MoU dengan bebeberapa Universitas luar negeri. (lian)


Posting Komentar

Disqus