Dilihat kali
GALERY
TANJUNGPINANG, Realitasnews.com - Pemko Tanjung Pinang Melalui Dinas Kesehatan Kota Tanjung Pinang membagi bagikan Tablet Tambah Darah kepada ratusan siswa/siswi SMP, SMA dan SMK se kota Tanjung Pinang, Senin (5/9/2016).
Walikota TanjungPinang, Lis Darmansyah Secara Simbiolis Memberikan Tablet Tambah Darah Kepada Siswi SMA Negeri II Tanjung Pinang.
Pemberian TTD tersebut secara simbiolis dilakukan Walikota dan Wakil Walikota Tanjung Pinang, Lis Darmansyah dan H Syahrul.
Wakil Walikota Tanjungpinang. H Syahrul Berdoa Bersama Dengan Siswa/Siswi SMP Negeri 26 Tanjungpinang Sebelum Memberikan Tablet Tamba Darah
Lis Darmansyah memberikan TTD secara simbiolis kepada siswa siswi SMA Negeri II Tanjung Pinang yang didampingi istrinya,H. Yuniarni Pustoko Weni, SH.yang juga selaku TP-PKK Kota Tanjungpinang,
TP-PKK Kota Tanjung Pinang, H Yuniarni Pustoko Weni Ikut Mendampingi Memberikan Tablet Tambah Darah
Walikota Tanjungpinang, H. Lis Darmansyah, SH, mengatakan hampir 25 persen remaja putri kekurangan darah, hal ini disebabkan jarangnya melakukan pengecekan kesehatan, terutama tensi darah.
" Pemberian tablet tambah darah khusus remaja putri ini, bermanfaat menjaga stabilitas darah, membantu perkembangam otak, pertumbuhan fisik serta menjaga tubuh tetap segar dan sehat ", Ucap Lis kepada seluruh pelajar.
Usai Memberikan Tablet Tambah Darah, Wako Tanjung Pinang, Lis Darmansyah Fhoto Selfi Dengan Salah seorang Siswi SMA Negeri II Tanjung Pinang
|
Wako Tanjung Pinang,Lis Darmansyah Memberikan Pengarahan Atas Pentingnya Mengkonsumsi Tablet Tambah Darah Khususnya Untuk Remaja Putri |
Wawako Tanjung Pinang, H Syahrul Berfhoto Bersama Dengan Guru Guru Dan Siswa/Siswi SMP Negeri 26 Tanjung Pinang. |
Wako Tanjung Pinang Lis Darmansyah Didampingi TP-PKK Kota Tanjung Pinang, H Yuniarni Pustoko Weni dan Kadis Pendidikan Tanjung Pinang, Drs HZ.Dadang AG Berfhoto Bersama Dengan Guru Guru SMA Negeri II Tanjung Pinang
" Selamat belajar, raihlah dan gapai cita-cita kalian, semoga masa depan kalian akan lebih baik, yang terpenting jangan jadi generasi yang cengeng dan suka merajuk, jadilah generasi yang kuat, punya inisiatif yang luas, dan supel ", Kata Lis memberikan motivasi kepada seluruh pelajar.
Kepala Dinas Kesehatan, Rustam, SKM, M. Si, mengemukakan teknis pemberian tablet tambah darah ini, akan disalurkan melalui sekolah-sekolah yang ada di Kota Tanjungpinang, dan tablet ini khusus bagi remaja putri,
" Pemberian tablet tambah darah ini sudah disiapkan Dinas Kesehatan, remaja putri akan diberikan tablet tambah darah sekali dalam sepekan selama satu bulan, dan akan diberikan melalui sekolah-sekolah, baik SMP, MTs, SMA, maupun SMK ", Katanya
Usai kegiatan itu, Lis dan Weni yang merupakan alumni SMAN 2 melepas kerinduan dengan berkeliling ke kelas-kelas sewaktu mereka menjadi murid di sekolah tersebut.
Saat berkeliling, Lis dan Weni didampingi, Kepala Dinas Pendidikan, Drs. HZ. Dadang, AG, Kepala Sekolah SMAN 2, Encik Abdul Hajjar, serta majelis guru.(lian)
Editor : Lamra
Posting Komentar
Facebook Disqus