Dilihat kali
Para Pemain Timnas Spanyol (Foto: REUTERS/okezone.com) |
PARIS, Realitasnews.com – Timnas Spanyol melakoni petualangannya di Piala Eropa 2016 dengan penampilan yang bisa dikatakan tidak terlalu impresif. Bagaimana tidak mereka hanya mampu meraih status runner-up Grup D Piala Eropa 2016 di bawah Kroasia.
Dengan hasil itu membuat para pengamat mulai meragukan peluang Spanyol untuk bisa mempertahankan status jawara Eropa kali ini. Terlebih mereka juga sudah langsung berhadapan dengan Italia di babak 16 besar Piala Eropa 2016.
Kiper utama Spanyol, David De Gea, pun akhirnya coba angkat bicara mengenai keraguan banyak kalangan terhadap peluang mereka di Piala Eropa 2016. Ia menegaskan bahwa skuad La Furia Roja sangat berpeluang untuk menciptakan sejarah baru, yakni jadi juara Piala Eropa tiga kali beruntun.
“Kami semua berteman dan itu sangat membantu ketika Anda punya skuad yang kuat seperti itu. Saya melihat tim yang sangat bersatu,” ucap De Gea, seperti dilaporkan oleh AS, Minggu (26/6/2016).
“Saya pikir kami mampu menciptakan sejarah baru di turnamen ini. Pasalnya kami mempunyai beberapa pemain yang sangat bagus. Saya mencoba bermain bagus di turnamen ini,” tandas kiper berusia 25 tahun itu.(okezone.com)
Social Link